Ticker

6/recent/ticker-posts

Kapolda Kepri Gelar Tatap Muka Bersama Dengan Pimpinan BUJP Dan Pimpinan Kawasan Industri

Menghadapi momentum yang sangat kompetitif dibidang perdagangan Internasional yaitu Pengintegrasian Kawasan Asean atau yang lebih kita kenal dengan nama MEA, tentunya menjadi peluang sekaligus tantangan bagi bangsa Indonesia, pada satu sisi MEA memberikan kesempatan seluas – luasnya kepada para investor, baik asing maupun dalam negeri untuk menanamkan modalnya pada berbagai bidang usaha dan industri di Indonesia.

Oleh karena itu Kapolda Kepri menggelar tatap muka bersama dengan Pimpinan Badan Usaha Jasa Pengamanan Dan Pimpinan Kawasan Industri Wilayah Batam sekaligus Sosialisasi Perkap 24 Tahun 2007 Tentang Manajemen Pengamanan Organisasi, Perusahaan dan atau Lembaga guna mendukung terselenggarakeamanan dan ketertiban di lingkungan kerjanya yang meliputi aspek pengamanan fisik, personal,informasi dan pengamanan teknis lainnya.

Mewakili Kapolda Kepri, Irwasda Polda Kepri Kombes Pol. Drs. Heru Pranoto, M.Si mengatakan dalam pelaksanaannya, satpam diharapkan dapat memberikan kontribusi yang positif untuk mendukung upaya pemeliharaan kamtibmas.

Namun di sisi lain, kita juga harus mewaspadai masuknya komoditi asing dengan harga dan kualitas yang belum familiar, masuknya tenaga kerja asing yang berdampak semakin sempitnya peluang bagi tenaga kerja lokal serta meningkatnya pengaruh budaya asing di lingkungan masyarakat.

Ia menyampaikan bahwa fokus perhatian lainnya yang tidak boleh diabaikan adalah peningkatan hubungan komunikasi, koordinasi, dan kerja sama antara badan usaha jasa pengamanan dengan satuan kewilayahan Polri, maupun antara anggota satuan pengamanan dengan petugas Kepolisian di Lapangan.

Bentuk koordinasi dan kerjasama tersebut, dapat dilakukan dalam hal – hal yang bersifat taktis maupun teknis. dengan demikian, diharapkan dapat memberikan manfaat bagi terselenggaranya soliditas, profesionalitas, dan kinerja bujp dan satuan pengamanan yang diharapkan masyarakat.

Dalam tatap muka tersebut turut hadir Pejabat Utama Polda Kepri, Ketua Abujapi Provinsi Kepri, Ketua APSI Provinsi Kepri, Ketua HKI Kota Batam, dan Pimpinan BUJP dan Pimpinan Kawasan  Industri.

Sumber: Tribratanews.kepri



from DETIK INDONESIA http://ift.tt/2DGjfbb
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments