Kapolres Tulungagung AKBP Tofik Sukendar SIK didampingi Ibu ketua Bhayangkari Cab. Tulungagung Ny Anggi Tofik menyambut kedatangan rombongan Ibu Ny Tri Tito Karnavian dan Rombongan Ketua Bhayangkari Daerah Ny Lita Machfud Arifin.
Ketua Pengurus Besar (PB) Bhayangkari, Ny Tri Tito Karnavian meresmikan renovasi makam Ibu Bhayangkari pertama, Raden Ajeng (RA) Titi Memet Tanumidjaja, dipemakaman Ngadirogo, Podorejo, Sumbergempol, Tulungagung. Senin (27/8/2018)
Ny Tri Tito Karnavian mengatakan, “sebenarnya ada tiga sosok istri polisi yang memrakarsai berdirinya Bhayangkari, selain Titi, dua lainnya adalah Ny Hl Soekanto dan Ny Suwito”.
“Kebetulan masih ketemu satu. Kami masih mencari dua lainnya,” ujar istri Kapolri Jendral Tito Karnavian ini.
Lanjut Tri, sosok Titi memimpin konferensi istri polisi pada 19 Oktober 1952 yang diikuti 27 perwakilan dari seluruh Indonesia.
Dalam konferensi ini kemudian disepakati penyatuan semua organisasi istri Polisi di seluruh Indonesia.
Kemudian diputuskan Bhayangkari menjadi wadah tunggal gerak perjuangan istri polisi.
“Beliau sosok yang luar biasa karena sudah memikirkan satu organisasi istri Polisi, yang menyatukan semua organisasi dari seluruh Indonesia,” tambah Tri.
Sebenarnya Titi bukanlah istri Kapolri. Namun karena kemampuannya, Titi menjadi Ketua PB Bhayangkari pertama, dari tahun 1952 hingga 1954.
Beliau juga menjadi perempuan Indonesia yang bekerja di Unicef, badan PBB yang mengurusi anak-anak.
Terakir diharapkan untuk Bhayangkari diseluruh Nusantara supaya bisa mencotoh dan mengaplikasikanya
The post Peresmian Renovasi Makam Ibu Bhayangkari Pertama, Raden Ajeng (RA) Titi Memet Tanumidjaja Di Tulungagung appeared first on BERITA POLISI NETWORK.
from BERITA POLISI NETWORK https://ift.tt/2LvMhwx
via IFTTT
0 Comments