Ticker

6/recent/ticker-posts

Wakapolda Metro Jaya dan Kapolresta Depok Launching SKCK Online Serta Sistem Informasi Penyidik (SIP) Secara Online

DEPOK – Kapolresta Depok Kombes Pol Herry Heryawan, SIK. MH bersama Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Drs Purwadi Arinto. Msi hari ini adakan acara launching SKCK Online dan SIP (Sistem Informasi Penyidikan) secara Online di Mapolresta Depok,Senin (4/12/2017) pukul 09.00 Wib.

Adapun tamu undangan yang hadir antara lain,Pejabat Utama Polda Metro Jaya ,Wakil Walikota Depok Pradi Supriyatna,Deputi Kemenpan Pelayanan Publik  Prof Diah Natalia,Pejabat Utama Polresta Depok, Ketua DPRD Kota Depok Hendrik Tangke Allo S.Sos,Dandim 0508 Depok Letkol Inf R Moch Iskandarmanto SH MH,Kajari Depok Sufari SH MH,Ketua Pengadilan Negeri Depok Budi Prasetyo SH MH,Ketua MUI Kota Depok diwakili oleh Sekum MUI KH Ir Ahmad Nawawi MA,Ketua FKUB Kota Depok Ir Lutfianto Msc,Ketua PCNU Kota Depok KH Raden Salamun Adiningrat dan Ketua PD Muhamadiyah Kota Depok KH Idrus Yahya.

Sambutan Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Drs Purwadi Arianto, Inisiasi dari Kapolresta Depok Kombes Herry Heryawan dengan membuat SKCK Online dan SIP Online ini merupakan wujud dari program Kapolri penerapan Profesional, Modern, Terpercaya (Promoter).

Setelah dua program unggulan pelayanan Polresta Depok yang sudah berjalan yaitu Halo Polisi dan Panic Button. Kini ada SKCK dan SIP Online dalam memberikan kemudahan masyarakat dalam proses pelayanan lebih mudah, singkat, cepat, akurat. Selain itu sesuai kebijakan Presiden terkait revolusi mental, melihat pelayanan di Polresta Depok sudah lebih baik yaitu dengan menjadi memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Pandangan polisi sekarang sudah beda jauh yang dulu polisi menjadi raja, kini berubah polisi sebagai pelayan masyarakat.

Polisi raja sudut pandang tersebut kini sudah tidak ada. Dalam mewujudkan kamtibmas kondusif polisi tidak dapat bekerja sendiri, dapat bersinergi dengan pemerintah dan stakeholder khususnya juga dalam pelayanan.

Sambutan Kapolresta Depok Kombes Pol Herry Heryawan, Sik MH, Seiring dengan perkembangan teknologi yang semalik pesat. Dinamika masyrakat, kebijakan pemerintah, laju industry hingga perkembangan infrastruktur menjadi titik perhatian betapa era teknologi informasi selalu menjadi yg terdepan dalam menentukan kebutuhan. Aplikasi SIP Laporan Polisi adalah aplikasi system informasi yang disediakan secara Cloud atau pun on premise.

Oleh karena itu masyrakat dapat langsung mengakses situs lalu melakukan pendaftaran.  Selain itu SIP Online juga bertujuan dapat memberikan informasi pengembangan setiap laporan kasus.

“Hanya dengan melihat dari HP android atau Ios, dengan mengklik situs polrestadepok.skckonline.id untuk SKCK Online sedangkan SIP Online yaitu www.sipdepok.com

Sambutan Wakil Walikota Depok, Pradi Supriatna, Pihaknya akan bersinergi dengan aplikasi keamanan yang sudah di miliki Polres yaitu Halo Polisi, Panic Button, SKCK Online, dan SIP Online bisa diterapkan  dengan aplikasi online yang telah berjalan di pemerintahan dalam pelayanan. Semoga bisa bersinergi dan membantu mensosialisasikan di jajaran aplikasi pelayanan yang sudah kita punya sekarang.

Sambutan Deputi Kemenpan Pelayanan Publik  Prof Diah Natalia, Dalam pelayanan khususnya Kota Depok, pihaknya mengapresiasi dua program terbaru diiniasi Polresta Depok sendiri yaitu SKCK dan SIP Online. Dua program pelayanan Polresta Depok yaitu SKCK dan SIP Online ini merupakan upaya dalam berbenah Polri sesuai Promoter. Konsen di SKCK ini, salah satunya dapat mengurangi keluhan masyarakat.

 

Sumber: AKP Sutrisno SH Kasubag Humas Polres Depok



from Berita Polisi http://ift.tt/2zMQDKZ
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments