Ticker

6/recent/ticker-posts

BlackBerry Sudah Tidak Lagi Bergaung Dan Kesabaran WhatsApp Bisa Dikatakan Sudah Habis

BlackBerry pernah merajai sebagai sistem operasi ternama di jagat smartphone. Tapi itu dulu, sekarang ponsel BlackBerry sudah tak lagi bergaung dan kesabaran WhatsApp pun bisa dikatakan sudah habis.

Layanan messaging terbesar dunia milik Facebook itu sebenarnya sudah berniat mengakhiri dukungan pada OS BlackBerry sejak akhir tahun lalu. Namun mereka memutuskan memperpanjangnya sampai dua kali, sebelum akhirnya dipastikan dukungan pada BlackBerry OS dan BlackBerry 10 terhenti.

Bersama Windows Phone 8.0, ponsel dengan OS BlackBerry tidak bisa lagi mengunakan WhatsApp dengan sempurna mulai 1 Januari 2018. Itu karena WhatsApp menghentikan dukungan dan pengembangan di platform bersangkutan.

“Karena kami tidak lagi secara aktif mengembangkan untuk platform tersebut, beberapa fitur mungkin akan berhenti berfungsi sewaktu-waktu,” tulis WhatsApp.BlackBerry sendiri sudah beralih pada Android di beragam handset terbarunya. Kenyataan itu, ditambah tidak adanya lagi dukungan dari WhatsApp, membuat ponsel dengan BlackBerry OS dan BlackBerry 10 praktis sudah hampir tamat riwayatnya.

“User Blackberry telah mendapatkan lebih banyak waktu daripada yang diperkirakan. Namun kini agaknya WhatsApp tidak lagi mau menghabiskan energi di platform tersebut,” tulis Ars Technica yang dikutip detikINET.

Pengguna ponsel BlackBerry memang masih bisa mengandalkan layanan BlackBerry Messsenger atau BBM sebagai alternatif. Tapi belakangan, popularitas BBM tergerus WhatsApp. Sehingga tak ada solusi lebih mujarab selain berganti ponsel lebih baru agar dapat memakai WhatsApp dengan maksimal.



from DETIK INDONESIA http://ift.tt/2zEB4Ed
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments