BEKASI KOTA – Kapolrestro Bekasi Kota KOMBES Pol Dr. Indarto, SH, S.Sos, Sik, Msi dgn didampingi Wakapolrestro Bekasi Kota AKBP Wijonarko, Sik, Msi dan Kasubbag Humas KOMPOL Erna Ruswing serta dihadiri oleh Kabag Ops, Kasat Reskrim, Kasat Lantas, Kasat Tahti, Wakasat Sabhara, Wakasat Resnarkoba, para Kasi Humas Polsek jajaran Polrestro Bekasi Kora serta para wartawan dari berbagai media cetak maupun elektronik laksanakan jumpa pers akhir Tahun 2017 bertempat di Aula Mapolrestro Bekasi Kota, Sabtu (30/12/2017) pukul 17.10 wib.
Sambutan Kapolrestro Bekasi Kota KOMBES Pol Dr. Indarto, SH, S.Sos, Sik, Msi; Puji syukur kehadirat Tuhan atas karunianya kita bisa berkumpul dan bertatap muka pada kesempatan hari ini.
Sebagaimana lazimnya kita melaksanakan jumpa pers yg tujuannya menyampaikan rekapitulasi penanganan dan penyelesaian guantibmas dilingkungan Polrestro Bekasi Kota.
Mengenai situasi kamtibmas Polrestro Bekasi Kota selama 2017 sebagai berikut;Kriminal umum : CT 716,CC 927 dan Crime Clock 12,23.
Narkoba : CT 337,CC 300 dan Crime Clock 25,99
Lalu Lintas : Laka lantas 418 kejadian kecelakaan.
Optimalisasi peran Bhabinkamtibmas dalam Door To Door System dan Problem Solving antara lain : Jumlah Bhabinkamtibmas 61 personil,Jumlah Sambang 116.396 kali,Jumlah Problem Solving 2.618 kali dan Jumlah Bhabinkamtibmas yg berprestasi 3 personil.
Penguatan Bidang Pembinaan
Jumlah anggota yg diberikan reward 220,Jumlah anggota yg dikenakan Punishment 29
Kedepan kita akan menggalakkan operasi miras serta mengoptimalkan Patroli dan Cipkon.
Dalam hal miras kita akan berlakukan Zero Toleransi, baik bagi penjual maupun pengguna miras tersebut.
Polrestro Bekasi Kota mengucapkan terima kasih kepada seluruh insan wartawan yang telah membantu dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif diwilayah Kota Bekasi karena rekan rekan wartawan juga banyak membantu dalam menciptakan situasi yang kondusif diwilayah Polrestro Bekasi Kota.
Sumber berita: KOMPOL Erna R Kasubag Humas Polres Metro Bekasi Kota.
from Berita Polisi http://ift.tt/2CqMdvf
via IFTTT
0 Comments