Ticker

6/recent/ticker-posts

Ratusan Masyarakat Antusias Menonton Jaranan di Perayaan HUT ke-11.

Detik.in,- Lampung Utara.
Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-11, Desa Sumber Agung, Kecamatan Muara Sungkai, Kabupaten Lampung Utara (Lampura),
gelar acara kuda kepang di Lapangan Sepak bola, dengan tema ‘Mari kita jaga persatuan dan kesatuan untuk membangun desa’, kamis (14/02/2019).

Dikatakan Subroto selaku kepala desa Sumber Agung, perayaan HUT desa yang ke-11, diisi dengan memberikan santunan kepada anak yatim-piatu serta fakir miskin yang berada di desa setempat, yang dilaksanakan pada hari rabu (13/02).

“Kemarin acaranya santunan, jumlahnya ada 70 warga yang kami santuni, dan sekarang hiburan jaranan,”kata Subroto.

Pihaknya juga berharap dengan bertambahnya usia, desanya dapat semakin berkembang dan sejahtera, dalam perekonomian maupun pembangunan.”Ulang tahun desa yang ke sebelas ini, semoga seluruh masyarakat desa kami semakin tentram dan damai,”harapnya.

Selain acara tersebut, pihaknya juga mengadakan hiburan gratis untuk masyarakat, seni jaranan dari paguyuban ‘Tresno Budoyo’ yang dipimpin oleh Sutejo, Desa Sumber Agung, Kecamatan Muara Sungkai, Kabupaten Lampura.

Sutejo, selaku pimpinan melalui wakilnya, Sudarman mengatakan bahwa seni budaya tersebut baru tampil tiga kali, dan berharap kedepannya ada perhatian dari pemerintah daerah, agar kebudayaan yang ada di Lampura bisa semakin berkembang.”Jaranan kami ini, baru kami dirikan dan baru tiga kali tampil, harapan saya pada pemerintah bisa mendukung dan membantu kami dalam melestarikan seni budaya,”kata Sudarman.

Terlihat ratus masyarakat antusias untuk melihat acara hiburan seni budaya jaranan.(red)



from DETIK INDONESIA http://bit.ly/2X2V8gs
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments